Akselerasi Penggunaan TI, Rutan Balikpapan Ikuti Evaluasi Penggunaan Fitur Asesmen dalam Sistem Database Pemasyarakatan

    Akselerasi Penggunaan TI, Rutan Balikpapan Ikuti Evaluasi Penggunaan Fitur Asesmen dalam Sistem Database Pemasyarakatan

    BALIKPAPAN - Rutan Kelas IIA Balikpapan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur mengikuti kegiatan evaluasi penggunaan fitur asesmen dalam Sistem Database Pemasyarakatan (SDP). Senin (04/11/2024).

    Kegiatan ini diikuti oleh Tim Kepala Rutan Balikpapan yang diwakili oleh Kepala Subsi Pelayanan Tahanan Bapak Abdurahman beserta Asesor Rutan Balikpapan secara virtual melalui zoom meeting di Ruang Humas Rutan Balikpapan. 

    Kegiatan evaluasi ini diadakan sebagai upaya Ditjen Pemasyarakatan untuk memastikan setiap Rutan dan Lapas menggunakan sistem database pemasyarakatan secara optimal, termasuk fitur asesmen yang berperan penting dalam menilai kondisi dan kebutuhan setiap WBP yang mencakup informasi mengenai tingkat risiko, kebutuhan rehabilitasi, serta potensi penempatan dan pelatihan WBP sesuai dengan profil mereka.

    Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, menekankan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan melalui penggunaan teknologi. “Kegiatan ini sangat penting untuk memperbaharui pemahaman kami mengenai fitur yang ada, sehingga dapat diimplementasikan dengan lebih baik di Rutan Balikpapan, ” ujarnya.

    Melalui kegiatan ini, diharapkan adanya peningkatan kualitas dalam pengelolaan data narapidana yang lebih akurat dan terintegrasi, serta mendukung upaya rehabilitasi yang lebih efektif. Kegiatan evaluasi diharapkan dapat menjadi langkah awal menuju pemanfaatan teknologi yang lebih optimal dalam sistem pemasyarakatan di Indonesia.

    Muhammad Febri

    Muhammad Febri

    Artikel Sebelumnya

    BSI-Balikpapan Baru Resmikan ATM dan CSR...

    Artikel Berikutnya

    Penguatan Tugas dan Fungsi Tim Pamintel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah TB Dan HIV/AIDS  Rutan Balikpapan Gelar Screening
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Kepala Rutan Kelas IIA Balikpapan Hadiri Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas IIB Tanah Grogot
    Wujudkan Dapur Sehat dan Higienis, Rutan Balikpapan Perkuat Layanan dengan Petugas Dapur
    Studi Tiru Budidaya Lele Bioflok, Rutan Balikpapan Siapkan Program Ketahanan Pangan
    Rutan Balikpapan Gelar Ibadah Minggu Bersama GMAHK Bukit Moria Balikpapan Dan Bagikan Peralatan Mandi Untuk  Jemaat Nasrani
    Rutan Balikpapan Lakukan Evaluasi Percepatan Proyek Konstruksi di Penajam Paser Utara
    Kepala Rutan Kelas IIA Balikpapan Hadiri Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas IIB Tanah Grogot
    Rutan Balikpapan Tingkatkan Pembinaan Rohani, Gelar Pengajian Rutin Setiap Malam Jumat untuk Tahanan dan Warga Binaan
    Kemenkumham Terima Penghargaan Manajemen ASN dari BKN, Apresiasi atas Pengelolaan Disiplin dan Kompetensi
    Rutan Balikpapan Gelar Ibadah Minggu Bersama GMAHK Bukit Moria Balikpapan Dan Bagikan Peralatan Mandi Untuk  Jemaat Nasrani
    Turun Langsung Ditengah Masyarakat, Kepala Rutan Berikan Sosialisasi Layanan Kunjungan Dengan Humanis
    Hadirkan Pembicara Internasional, Kanwil Kumham Kaltim Bahas Kehumasan di Era Digital
    Perkuat Pelayanan Kesehatan, Rutan Balikpapan Ikuti Penguatan Layanan Perawatan Dan Kesehatan Oleh Divpas Kanwil Kaltim
    Rutan Kelas IIA Balikpapan Gelar Razia Gabungan Bersama TNI, POLRI, dan BNNK Balikpapan
    Sigap dan Cepat, 1 Warga Binaan yang Mengalami Masalah Kesehatan Dilarikan ke RSKD dengan Pengawalan Petugas Rutan Balikpapan
    Sambut Hari Pengayoman Ke-79 Rutan Balikpapan Laksanakan Koordinasi Dengan Baznas Kota Balikpapan

    Ikuti Kami